-->

Cara Pengiriman Data PMP Offline

Aplikasi PMP (Penjaminan Mutu Pendidikan) merupakan aplikasi untuk mengumpulkan data mutu pendidikan sesuai dengan Standar Nasional Pendidikan di seluruh sekolah di Indonesia yang belum tercakup dalam aplikasi Data Pokok Pendidikan Direktorat Jenderal Pendidikan Dasar dan Menengah Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan. Pengumpulan data dilakukan untuk mengetahui kondisi sekolah terkait dengan pemenuhan Standar Nasional Pendidikan sehingga diharapkan hasilnya dapat menjadi masukan untuk peningkatan mutu sekolah.

Aplikasi Penjaminan Mutu Pendidikan sekalipun memerlukan installasi tersendiri namun hasilnya akan terintegrasi dengan aplikasi Dapodik (Data Pokok Pendidikan)

Berikut tata cara penggunaan pengiriman data PMP ffline:
  1. Pastikan semua jenis responden sudah selesai mengisi/lengkap
  2. Tekan tombol 'Kirim Offline' pada aplikasi PMP Anda (pastikan komputer tidak terkoneksi ke internet)
  3. Cari/ temukan lokasi file PMP Anda yang baru saja terunduh
  4. Contoh nama file: 20171018131000_1ed54ac4-30d0-45dc-99c1-f95cef07f606_pmp_1arjl2o9vj000.pmp
  5. Buka laman web http://pmp.dikdasmen.kemdikbud.go.id/pengiriman/upload
  6. Tarik lalu letakan (drag and drop) file PMP Anda ke dalam kotak yang tersedia


  7. Atau Anda bisa menggunakan tombol berwarna biru untuk memilih file PMP
  8. Tunggu hingga proses upload selesai
  9. Data Anda akan tercatat di progres pengiriman maksimal 2x24 jam
  10. Jika dalam waktu 2x24 jam status sekolah Anda masih belum kirim, silahkan hubungi dinas/LPMP/helpdesk
Demikian Cara Pengiriman Data PMP Offline. Semoga bermanfaat dan terimakasih.

Bagi yang ingin melihat sumber referensi yang kami tulis tentang Pengiriman Data Offline bisa langsung menuju laman berikut ini : Sumber artikel

0 Response to "Cara Pengiriman Data PMP Offline "

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel